perbedaan-champagne-dan-sparkling-wine
Published by Elissa D

Ketahui Perbedaan Champagne dan Sparkling Wine

Saat mendengar kata Champagne, seringkali bayangan kita langsung ke suasana pesta atau perayaan. Tapi di dunia wine, Champagne bukan sekadar “sparkling wine” biasa. Champagne adalah jenis spesifik dari sparkling wine: semua Champagne adalah sparkling wine, tapi tidak semua sparkling wine bisa disebut Champagne!

Yuk kita bahas perbedaan di antara keduanya dari segi asal daerah, jenis anggur, metode produksi, dan profil rasa. Semoga setelah membaca ini, kamu gak bingung lagi ya!

Ãpa Itu Sparkling Wine dan Champagne

Sparkling wine adalah sebutan untuk semua anggur bersoda dengan gelembung alami dari fermentasi, bukan dari suntikan CO₂. Minuman ini bisa diproduksi di berbagai negara seperti Italia, Spanyol, Jerman, Australia, hingga Amerika, dengan beragam metode, varietas anggur, gaya rasa, dan harga.

Metode produksinya mencakup metode tradisional (fermentasi kedua di botol dengan ragi), metode tank (fermentasi di tangki besar), metode transfer (fermentasi botol lalu dipindahkan), serta metode ancestral atau Pet-Nat (fermentasi berlanjut di botol).

Karena itu, sparkling wine punya profil rasa yang sangat beragam, mulai dari ringan dan fruity hingga kompleks dengan aroma toasted dan brioche.

Sedangkan Champagne adalah sparkling wine istimewa yang hanya boleh diproduksi di wilayah Champagne, Prancis, dengan perlindungan hukum ketat. Prosesnya menggunakan metode tradisional (méthode champenoise) dengan fermentasi kedua di botol, aging di atas lees, serta teknik khusus seperti remuage dan disgorgement.

Champagne non-vintage harus disimpan minimal 15 bulan, sementara vintage setidaknya 3 tahun. Varietas anggur utamanya adalah Chardonnay, Pinot Noir, dan Pinot Meunier, meski ada varietas lain yang jarang dipakai.

Nama “Champagne” dilindungi hukum, sehingga wine dari luar Champagne meski memakai metode sama tetap disebut sparkling wine. Karena regulasi dan proses panjang, Champagne biasanya dijual dengan harga lebih tinggi dibanding sparkling wine lain.

Perbedaan Champagne dan Sparkling Wine

Masih bingung? Ada beberapa perbedaan utama antara champagne dan sparkling wine yang wajib kamu tahu:

1. Asal / Wilayah

Champagne cuma boleh diproduksi di wilayah Champagne, Prancis, jadi kalau dibuat di luar sana, meskipun rasanya mirip, tetap nggak bisa disebut Champagne. Sementara itu, sparkling wine bisa datang dari berbagai negara seperti Italia, Spanyol, Jerman, Australia, atau Amerika.

2. Metode Produksi

Champagne selalu dibuat dengan metode tradisional, yaitu fermentasi kedua langsung di dalam botol, proses aging yang cukup lama, dan pengelolaan lees (endapan ragi) yang hati-hati.

Sebaliknya, sparkling wine lebih fleksibel dimana bisa dibuat dengan metode tradisional, metode tangki, transfer, bahkan cara alami yang lebih sederhana.

3. Varietas Anggur

Untuk Champagne, hanya tiga jenis anggur utama yang digunakan: Chardonnay, Pinot Noir, dan Pinot Meunier. Sedangkan sparkling wine bisa dibuat dari berbagai varietas anggur lokal maupun internasional, tergantung wilayah produksinya.

4. Profil Rasa & Karakter

Champagne biasanya punya karakter kompleks, elegan, dengan aroma roti panggang, kacang, dan ragi yang khas. Rasanya tajam dan segar dengan gelembung halus yang tahan lama.

Di sisi lain, sparkling wine punya cita rasa yang jauh lebih beragam. Rasanya bisa ringan dan fruity, floral, atau kaya dan matang, tergantung dari metode pembuatannya, jenis anggur, dan daerah asalnya.

Mengapa Champagne Sangat “Istimewa”?

Ada beberapa faktor membuat Champagne menjadi jenis wine yang istimewa dibanding banyak sparkling wine di pasaran. Berikut penjelasannya:

  • Reputasi dan citra mewah yang sudah mendarah daging. Champagne terhubung dengan perayaan, pesta, dan kejayaan yang mana menjadikannya simbol status.
  • Karena harus memenuhi banyak aturan AOC (Appellation d’Origine Contrôlée), produsen Champagne harus menjaga kualitas tinggi.
  • Prosesnya panjang dan biaya cenderung tinggi. Fermentasi juga memakan waktu yang lama, manipulasi lees, lebih banyak tenaga kerja, harusnya botol khusus dan gelas tahan tekanan semuanya menambah biaya produksi.
  • Adanya fermentasi dengan ragi yang lama, oksidasi minimal, mikro oksigenasi, serta campuran varietas anggur memberikan lapisan aroma & rasa yang kaya.

Tapi jangan salah paham! Saat ini banyak sparkling wine non-Champagne kini mengusung kualitas tinggi dan karakter menarik yang dalam beberapa kasus bisa sepadan dengan Champagne, meskipun nama “Champagne” tetap tidak bisa dipakai kecuali dari wilayah Champagne resmi.

Tidak Semua Sparkling Wine Adalah Champagne!

Singkatnya, tidak semua sparkling wine bisa disebut Champagne, tapi masing-masing punya karakter dan pesonanya sendiri. Jadi, jangan ragu untuk menjelajahi berbagai jenis sparkling wine dan temukan mana yang paling cocok dengan seleramu!

Kalau kamu ingin merasakan sendiri perbedaan antara keanggunan Champagne dan kesegaran berbagai jenis sparkling wine, Red and White adalah tempat yang tepat untuk dikunjungi.

Sejak berdiri pada tahun 2014, Red and White telah menjadi liquor store terpercaya dengan jaringan toko yang luas di berbagai lokasi strategis — mulai dari Jakarta PusatJakarta BaratJakarta SelatanJakarta TimurJakarta UtaraBekasiTangerangAmbon, dan Bali. Dengan koleksi wine dan spirits yang lengkap serta kualitas terjamin, kamu bisa dengan mudah menemukan minuman terbaik yang sesuai dengan seleramu di Red and White.

Enjoy the best drinks from us!

Grab your favorite alcoholic drink, from wine to whiskey, we serve in quality!

Elissa D

Share this article

Tags

Popular post

Is Mixing Different Types of Alcohol Bad for You?

The History of Jägermeister

From Hell to Your Glass: The Top 12 Strongest Alcohol Drinks in the World

Related post

Kenali Apa Itu Brandy: Jenis, Rasa, dan Cara Meminumnya

Ketahui Perbedaan Champagne dan Sparkling Wine

Ketahui Sparkling Wine: Rasa, Jenis, dan Cara Menikmatinya!

Recent Promos

Visit us and discover
our latest promo

Red & White Terminal 2D Domestic Departure (Travel Retail Duty Paid)

Red & White W&S Cilandak Town Square

Red & White Senayan City Mall

Red & White Ratu Plaza

Wa Logo

Hotline & Chat